FWD Hospital Care Protection : Solusi Masalah Finansial Saat Sakit

Masalah finansial adalah salah satu masalah terberat yang bisa dihadapi kalo ada anggota keluarga yang tiba-tiba harus masuk rumah sakit. Hal ini juga pernah saya hadapi sekitar 3 tahun yang lalu.

Saat itu, Kaniya yang usianya belum genap satu tahun, mendadak diare dan kondisinya mengkhawatirkan. Sudah bolak-balik ke bidan dekat rumah dan dikasih obat, tapi kondisinya belum juga membaik.

Sebagai ibu baru, saya sangat khawatir. Apalagi saat malam, kondisi Kaniya makin memburuk yaitu muntah-muntah dan hanya mau minum ASI.

Menuju ke Rumah Sakit

Menyadari kondisi Kaniya belum juga membaik, saya dan suami berangkat ke rumah sakit jam 6 pagi. Kami, yang memang tidak berpengalaman sama sekali tentang proses administrasi di RS, langsung menuju Poli Anak tapi masih tutup.

Kami diarahkan untuk mendaftar dulu karena pasien baru. Padahal, saat itu Kaniya dalam kondisi yang sangat lemas. Mengingat hal itu, saya masih sedih karena prosesnya membutuhkan waktu lama.

Tidak ingin “dilempar sana sini” lagi, saya langsung memutuskan untuk ke IGD karena Kaniya sudah menangis dan sangat lemas. Di IGD, kami ditanya tentang asuransi. Saat itu, jujur keluarga kami tidak punya asuransi apa pun. Akhirnya, kami pun membayar full biaya rumah sakit tanpa bantuan asuransi apapun.

Pentingnya Proteksi untuk Seluruh Anggota Keluarga

Saat suami mengurus administrasi rumah sakit, saya menatap nanar ke wajah mungil Kaniya yang sedang terlelap. Ia sudah menjalani pemeriksaan dan saat ini sedang tidur.

Saya sangat menyesal mengapa tidak memproteksi seluruh anggota keluarga dengan asuransi kesehatan yang sebenarnya mampu kami usahakan. Saat ini, selagi tiba-tiba ada anggota keluarga yang sakit, kami harus mengocek dana darurat kami yang juga belum seberapa.

Proteksi untuk seluruh anggota keluarga adalah wajib. Lebih wajib dari sedia payung sebelum hujan. Karena, jika terkena hujan kita bisa langsung bersih-bersih saat sampai rumah. Tapi, jika sudah terlanjur dirawat di rumah sakit dan tidak terproteksi, itu akan sangat mengganggu cash flow keluarga.

Asuransi Kesehatan untuk Rawat Inap dan Rawat Jalan

Setelah kejadian itu, saya bertekad untuk memproteksi kesehatan keluarga saya dengan lebih baik. Asuransi kesehatan dan asuransi jiwa adalah dua hal wajib yang sebisa mungkin saya usahakan.

Namun, asuransi kesehatan untuk memproteksi rawat inap di RS plus rawat jalan sesudah keluar RS sangatlah jarang ditemukan. Rata-rata asuransi hanya bisa memproteksi rawat inap, itu pun banyak yang sistemnya reimburse sehingga menurut saya agak ribet proses klaim nya.

Saya ingin mencari asuransi yang cukup lengkap plan nya + proses klaimnya gak ribet + cukup terjangkau juga preminya. Ahaha biasalah emak-emak maunya yang perfect. Saya kira, yang saya inginkan itu mustahil ada tapi ternyata ada lho!

FWD Hospital Care Protection

Beberapa waktu yang lalu, saya beserta para blogger dan para media juga diundang oleh FWD dalam acara peluncuran produk terbaru mereka yang masih termasuk dalam campaign #ProteksiON

Yap, produk terbaru FWD Insurance adalah FWD Hospital Care Protection yang setelah saya pelajari lebih dalam, ini sangat sesuai dengan kebutuhan saya dan pastinya juga kebutuhan banyak orang.

Kelebihan FWD Hospital Care Protection

Setelah membaca sana-sini dari Instagram FWD dan Website FWD Insurance, saya merangkum beberapa kelebihan FWD Hospital Care Protection yang menurut saya cukup lengkap dan mumpuni sebagai suatu proteksi keluarga.

  1. Lengkap banget proteksinya!
  2. Banyak Pilihan Plan
  3. Administrasi Cashless
  4. Punya Family Plan
  5. Mencakup Biaya Rawat Jalan
  6. Disertai Limit Booster sampai 75 Miliar
  7. Terjamin Kenyamanan Selama di RS
  8. Punya Manfaat Pemulihan untuk Berbagai Penyakit Kritis

Itu sih berbagai kelebihannya yang sesuai banget sama kebutuhan saya. Untuk lebih lengkapnya, bisa kalian pelajari sendiri dari dua gambar di bawah ini ya. Kalau masih kurang jelas, cuss bisa langsung klik https://www.ifwd.co.id/

Pengalaman Mengajarkan Segalanya

Manusia kadang baru bisa sadar setelah semuanya berlalu. Ibarat menegakkan benang basah, kalau udah dirawat di RS terus gak punya proteksi, ya bakal susah lah. Apalagi kalo selama ini dana darurat masih belum banyak, gak punya dana yang bisa nutup biaya RS. Pasti itu hal yang sangat membingungkan.

Kita pengen kita atau anggota keluarga kita cepat sehat, tapi masih kepikiran biaya. Kalo gak punya duit banget, ujung-ujungnya ngutang. Duh, jadi panjang masalahnya.

Nah, untuk menghindari kepikiran ini itu tentang finansial di rumah sakit, ada baiknya kita persiapkan proteksi semenjak dini.

Asuransi kesehatan dan asuransi jiwa adalah dua hal yang harus didahulukan sebelum apapun. Saya belajar dari pengalaman kalau bayar biaya rumah sakit itu berat dan gak enak keluar duit segitu banyaknya dalam situasi mendadak.

Karenanya, utamakanlah proteksi diri dan keluarga kalian, ya! Yuk kita sama-sama aktifkan #ProteksiON buat diri kita dan orang-orang tersayang. Jangan sampe ngalamin keluar duit banyak banget dulu, baru deh nyesel kenapa ya gak pake asuransi kesehatan dari dulu? Ahaha

Ok deh, semoga sharing saya kali ini bermanfaat ya. Bye and see you on the next post, mentemen!

rikaamelina

A mom who love writing review on blog and social media.

Recommended Articles

17 Comments

  1. Butuh banget ya kak kalau keluarga ada yang sakit pasti butuh ini

  2. Banyak yang berpikiran kalo asuransi jiwa dan kesehatan itu buang-buang duit hihi. Padahal belum pernah merasakan aja kalau sakit dengan biaya mahal tanpa asuransi itu berat banget :’)

  3. Betul sih Mbak, asuransi kesehatan itu termasuk yang penting di bagian financial planning. Karena kita nggak tau kapan kita sakit dan seberat apa ya, jadi kalau ada asuransi nggak akan mengganggu pos keuangan lainnya. Nggak perlu sampai pakai dana darurat..

  4. Dari segi financial memang perlu banget ya, jadi bisa lebih termanage kalo-kalo ada anggota keluarga yang sakit dananya udah jelas. Tapi semoga kita semua selalu sehat walafiat. Thx for info yaa

  5. betul nih emang kalo pengalaman mengajarkan kita supaya lebih berhati hati kalau udah tahu gimana ribetnya lebih aware sama asuransi kesehatan ya

  6. Asuransi kesehatan memang penting bgt. Dgn adanya polis ini, dana darurat bisa jadi gak berkurang krn dicover sm asuransi.

  7. Bagus nih asuransinya. Btw asuransi kesehatan ini bisa diklaim di seluruh rumah sakit gak mbak?

  8. Aku jadi ingat ada saudara yang kecelakaan bulan lalu, dan memang akhirnya kami menyadari perlu sekali ada asuransi kehatan. FWD memfasilitasi FWD Hospital Care ya. Keren euy

  9. Pas banget aku sekeluarga lagi cari info ttg asuransi, bisa nih aku rekomendasi in ke suami, thanks for sharing Kaka

  10. Asli mba perlindungan memang penting banget, aaku sering bawa mertua berobat dan rawat inap. Sepanjang ada asuransi terselamatkan

  11. Bener banget mbak, perlindungan diri dengan asuransi sangat penting terutama di kondisi seperti ini

  12. Banyak orang masih ragu menggunakan asuransi sih, pdahal sebenernya asuransi punya banyak bgt manfaat. tapi memang harus cerdas dan cermat dalam memilihnya

  13. Wah bisa buat rawat jalan juga 😍😍. Bisa juga buat covid enggak ini mbak? Per bulannya berapa ini biayanya?

  14. masih planning mau bikin asuransi kesehatan buat keluarga, semoga aja rejeki selalu lancar biar planningnya tercapai

  15. Asuransi kesehatan bisa jadi cara yg jitu buat investasi jangka panjang tanpa bikin susah keluarga

  16. Asuransi kesehatan emg perlu dipersiapkan selagi sehat seperti ini ya, biar pas sakit ga bingung sendirian

  17. Pentingnya punya asuransi untuk menjaga orang-orang yang kita sayangi ya. Harus disiapkan sejak jauh-jauh hari supaya tidak menyesal.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *